Jadwal Neraka Menanti Jay Idzes Setelah Natal

Liga Italia sedang rehat karena memasuki libur Natal 2025. Kompetisi dijeda sejenak agar para pemain bisa berkumpul bersama keluarga untuk merayakan hari umat kristiani. Namun, masa liburan hanya berlangsung tiga hari dan aktor-aktor lapangan harus kembali beraksi, tak terkecuali Jay Idzes. Apesnya, bek timnas Indonesia itu harus menjalani jadwal berat selepas libur Natal. Idzes dan Sassuolo bakal bertemu empat tim penghuni papan atas dalam lima partai ke depan.



Pada Minggu (28/12/2025), Sassulo dijadwalkan mendatangi markas Bologna selaku penguasa posisi keenam klasemen. Partai tersebut menjadi penampilan terakhir Idzes dkk pada 2025. Usai pergantian tahun, tepatnya tanggal 3 Januari 2026, Sassuolo menjalani laga cukup enteng melawan Parma yang 'cuma' menduduki tangga ke-16 tabel. Tiga hari berselang, Idzes dibentrokkan dengan Juventus. Jadwal neraka Saasuolo-nya Idzes dilanjutkan dengan lawatan ke markas AS Roma pada 10 Januari. Satu pekan kemudian, skuad berjulukan Neroverdi harus mendatangi markas Napoli sang jawara Liga Italia. Sassuolo sendiri menelan kekalahan 0-1 dari Torino dalam pertandingan terakhir sebelimum Natal. "Kami membiarkan permainan ini berjalan begitu saja karena kenekatan kami sendiri dan kami tidak sepenuhnya mengekspresikan apa yang kami miliki," kata pelatih Sassuolo, Fabio Grosso. "Saya harap permainan seperti ini akan membantu kami mendapatkan pengalaman," lanjut dia. Akibat kekalahan dari partai terbaru, Sassuolo menempati peringkat ke-10 klasemen. Mereka mengumpulkan 21 poin usai menjalani 16 laga. Bisa dibilang Sassuolo jadi salah satu kuda hitam pada Serie A musim ini dan Idzes jadi bagian penting di dalamnya. Sang bek mencatatkan 15 penampilan dan semua dicatatkan sebagai starter. Fakta di atas menjadi bukti bahwa peran Idzes sangat krusial bagi Sassuolo. Berkat performa yang hebat, Idzes dikabarkan dilirik AC Milan. Menarik untuk menantikan masa depan si kapten timnas Indonesia. SEperti yang dilansir dari FREN88.

0 Komentar

Hoyaslot